IQNA

Pasca Gempa di Cianjur;

Salat Jumat Warga Indonesia Dilakukan di Lapangan Voli

11:01 - November 28, 2022
Berita ID: 3477659
TEHERAN (IQNA) - Menyusul gempa bumi di Cianjur, Indonesia, ratusan orang di pulau itu menggelar salat Jumat di ruang terbuka, termasuk di lapangan voli.

“Ratusan umat Islam Indonesia menggelar salat Jumat kemarin, 25 November, di ruang terbuka seperti lapangan voli. Sementara itu, jumlah korban gempa di Jawa Barat bertambah menjadi 310 orang,” menurut Iqna, mengutip Al-Khaleej.

Acara salat Jumat diadakan di kota Cianjur, terletak 75 kilometer selatan ibu kota negara, di lapangan voli yang berdekatan dengan masjid ini. Gempa berkekuatan 5,6 SR minggu lalu menyebabkan kerusakan sebagian dinding dan jendela masjid ini pecah.

Pasca gempa, ratusan gempa susulan terjadi di kawasan pegunungan ini. Warga di daerah yang terkena gempa sedang menunggu bantuan seperti makanan, air dan obat-obatan, namun hujan lebat dan tanah longsor telah memperlambat kecepatan pemberian bantuan ke daerah-daerah tersebut.

Menurut Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Indonesia, lebih dari 20 orang masih hilang, dan meskipun pencarian terus berlanjut, kecil kemungkinannya untuk selamat. (HRY)

اقامه نماز جمعه در زمین والیبال + عکس

اقامه نماز جمعه در زمین والیبال + عکس

اقامه نماز جمعه در زمین والیبال + عکس

اقامه نماز جمعه در زمین والیبال + عکس

4102397

captcha